Cara Riset Keyword Untuk Konten Web Bisnis

Fotoutama Recovered

Salah satu hal terpenting yang menjadi bagian dari suatu website bisnis adalah keyword. Keyword atau kata kunci menjadi satu hal terpenting yang harus kamu perhatikan ketika akan membuat sebuah artikel yang ada dalam sebuah website bisnis. Tidak heran, jika banyak orang mencari bagaimana cara riset keyword terbaik untuk website bisnis yang mereka miliki.

Untuk menemukan kata kunci yang cocok, kamu harus melakukan riset keyword terlebih dahulu. Karena keyword memegang peranan yang penting untuk menarik banyak pembaca untuk mengunjungi website yang kamu miliki dan menempatkan artikel yang ada dalam website tersebut ke dalam pencarian teratas di Google, cara riset keyword menjadi satu hal yang penting untuk dikuasai oleh  para pemilik website, terutama website bisnis. Berikut ini beberapa cara yang bisa dilakukan untuk riset keyword.

Google Trends

Ecommerce-platforms.com

Google memang selalu memberikan pelayanan yang terbaik untuk para penggunanya. Salah satunya adalah dengan adanya layanan keyword tool yang bernama Google Trends. Di sini, kamu bisa melakukan riset keyword dengan gratis. Kamu juga bisa atur wilayah sendiri sesuai dengan yang kamu targetkan. Selain itu, kamu pun akan mendapat grafik pergerakan keyword yang kamu cari. Menariknya, Google Trends menyajikan grafik pergerakan keyword yang dimulai dari 1 jam hingga 5 tahun terakhir.

KWFinder

Mangools.com

Cara riset keyword berikutnya adalah dengan menggunakan KWFinder. Akan tetapi layanan keyword tool yang satu ini memiliki sedikit kekurangan yakni mengharuskan kamu untuk membayar. Maksudnya adalah, kamu bisa menggunakannya untuk mencari 2 keyword saja secara gratis. Selebihnya, kamu harus mendaftar dulu sebagai anggota. Selain itu, kamu hanya bisa melakukan 5 riset keyword dalam kurun waktu 24 jam dan 50 saran kata kunci per pencarian.

Google Related Search

Blindfiveyearold.com

Tidak hanya Google Trends, ada juga layanan keyword tool yang lain dari Google yakni Google Related Search. Setiap kali melakukan riset dengan menggunakan related search, tidak hanya mencakup berbagai artikel dengan keyword yang sudah diketik. Kamu juga akan diberi saran oleh Google perihal long tail keyword yang terkait dengan kata kunci yang juga dicari secara real time.

Ubersuggest

Mebiso.com

Cara riset keyword yang terakhir adalah dengan menggunakan Ubersuggest. Layanan ini adalah layanan riset keyword yang dimiliki oleh Neil Patel yaitu digital marketer ternama. Kamu bisa menggunakannya secara gratis tanpa membayar sepeserpun. Kamu pun bisa menggunakannya dengan mudah. Hanya tinggal mengetik kata kunci yang kamu inginkan beserta wilayah yang akan kamu targetkan.

Layanan ini kemudian akan memberikan berbagai informasi tentang seberapa besar volume pencarian keyword, kadar kesulitan, serta saran kata kunci terkait yang bisa kamu pilih. Tentu hal ini akan memudahkan kamu untuk mendapatkan keyword yang sesuai dengan artikel yang akan kamu tulis.

Cara riset keyword dengan beberapa layanan keyword tool di atas adalah cara paling mudah supaya kamu menemukan keyword yang cocok. Baik yang berbayar maupun yang gratis, semuanya memiliki kekurangan dan kelebihannya masing-masing.

Menemukan keyword yang tepat adalah cara untuk meningkatkan pengunjung website kamu.Oleh karena itu, pastikan bahwa dalam proses menulis dan memberikan artikel dalam website, keyword yang digunakan sudah pas dan bisa mendatangkan banyak pengunjung ya! Kamu bisa menerapkan beberapa cara riset keyword seperti yang telah dijelaskan pada bagian sebelumnya. Semoga bermanfaat.

Artikel Terkait

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

️Support Cepat
Konsultasi disini Yuk 👋